Mungkin itu sedikit penjelasan dari saya tentang pembuatan atau perakitan charger aki otomatis yang menggunakan sebuah kiprok sepeda motor, jika masih ada yang bingung silahkan bertannya.
Wednesday, September 9, 2020
Cara Membuat Casan/Charger Aki Motor Pakai Kiprok
Pada gambar di atas adalah skema pemasangan casan atau charger aki yang menggunakan kiprok sepeda motor, kita menggunakan trafo 3 ampere dan menggunakan output dari trafo yang menuju ke kiprok sebesar 15 volt, dan itu masih arus bolak - balik (AC), setelah kita tambahkan dioda maka arus yang tadinya bolak - balik (AC) maka akan berubah menjadi arus searah (DC). dan arus tersebut akan setabil di tegangan searah (DC) kurang lebih 12,5 - 13 volt pada output kiproknya.
Kiprok ini bersifat charger otomatis karena setelah aki tersebut penuh maka kiprok ini akan berhenti dalam pengisian atau pengecasannya, pada saat pengisian kiprok ini akan menjadi hangat karna pada saat itu kiprok masih bekerja untuk pengisian aki, tetapi setelah Aki penuh maka kiprok akan menjadi dingin di karenakan kiprok sudah tidak melakukan pengisian terhadap aki, dan yang paling penting beri pendingin pada komponen charger tersebut menggunakan kipas kecil supaya suhu komponen dapat terjaga dan tidak terjadi panas yang berlebih pada saat charger tersebut digunakan selama berjam - jam.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment